Bentuk Keberlanjutan Lingkungan, 2.000 Bibit Mangrove di Tanam Jelang MayBank Marahton Bali 2023

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, BADUNG - Maybank Indonesia menanam 2.000 bibit mangrove jelang Maybank Marathon 2023.

Penanaman 2.000 bibit mangrove itu berlangsung di Mangrove Arboretum Park, Tanjung Benoa, Bali, Jumat (25/8/2023).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari target Maybank Grup untuk mencapai Posisi Netral Karbon pada tahun 2030, sekaligus mendukung kesehatan dan keberlanjutan ekosistem pesisir.

Melalui penanaman bibit Mangrove, Maybank Indonesia berharap inisiatif ini dapat memperkuat ekosistem pesisir dan di saat yang sama, memberikan dampak positif dalam jangka panjang bagi lingkungan.

Komisaris Independen Maybank Indonesia, Budhi Dyah Sitawati manyampaikan komitmen Maybank Indonesia dalam memastikan setiap langkah bisnis yang diambil berjalan selaras dengan agenda keberlanjutan global. 

“Penanaman bibit mangrove hari ini bukan sekadar simbol, melainkan sebagai representasi dari aksi nyata Maybank Indonesia dalam mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Mangrove tidak hanya berfungsi sebagai penyerap karbon, namun juga berfungsi sebagai benteng alami yang dapat melindungi ekosistem pesisir serta mendukung keanekaragaman hayati," kata perempuan yang akrab disapa Ita tersebut.

"Inisiatif ini mencerminkan komitmen kami dalam mewujudkan dan berkontribusi pada beberapa poin SDGs yang krusial, termasuk sebagai tindakan untuk menyikapi perubahan iklim, menjaga keseimbangan ekosistem di bawah air, dan membangun kemitraan untuk mencapai tujuan tersebut," paparnya.

Chief Sustainability Officer Grup Maybank, Shahril Azuar Jimin, menyampaikan bahwa misi Humanising Financial Services merupakan pedoman bagi seluruh upaya Maybank untuk menuju bisnis berkelanjutan.

Shahril Azuar Jimin memastikan pihaknya selalu berupaya untuk menyelaraskan pertumbuhan bisnis yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

“Kami percaya bahwa keberlanjutan merupakan kunci dalam mewujudkan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan serta di lain sisi, menciptakan nilai positif dalam jangka panjang bagi pemangku kepentingan kami," ungkap Shahril Azuar Jimin.

"Dengan penanaman mangrove di Bali, hal ini semakin menegaskan komitmen serta penerapan inisiatif keberlanjutan Maybank dan menjadi bukti kepemimpinan kami dalam mendorong praktik yang lebih berkelanjutan, khususnya di industri perbankan," imbuhnya.

Sekadar informasi, mangrove merupakan tanaman yang dikenal memiliki manfaat untuk mengikat karbon dan dapat membantu terpeliharanya keanekaragaman hayati.

Di samping itu, tanaman ini juga dapat melindungi garis pantai dari erosi, dan dapat menjadi solusi alami dalam menangkal dampak perubahan iklim.



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bentuk Keberlanjutan Lingkungan, 2000 Bibit Mangrove Ditanam jelang Maybank Marathon Bali 2023, https://www.tribunnews.com/sport/2023/08/25/bentuk-keberlanjutan-lingkungan-2000-bibit-mangrove-ditanam-jelang-maybank-marathon-bali-2023.

Editor: Toni Bramantoro

Slider Partner



OUR PARTNER

COMPANIES WHO HELP US

Para parner dan juga Donatur Kami


/